Halo temen-temen,

Bagi perempuan, pergi ke salon sudah menjadi gaya hidup. Bahkan beberapa perempuan sampai rela meluangkan waktu lama hanya untuk menjalankan treatment di salon, seperti aku hihi. Apalagi untuk wanita yang bekerja, pasti ada rasa jenuh dan ingin bersantai dan dimanjakan di salon. 

Aku diberikan kesempatan oleh Kak Metta (owner Tranquil Wellness Beauty) untuk mencoba treatment yang mereka sediakan. Aku memilih Facial Brightness dan Hair Spa. Aku akan share sedikit tentang Tranquil Beauty Wellness ini :)



Tranquil Beauty and Wellness is the continuation of Wijaya Skin Solution (WSS). In order to expand and to provide more services to our loyal customers, are the reason we re-launched as "TRANQUIL - Home For Beauty and Wellness". With the new image, now, we are able to fulfill your "head to toe" beauty needs, all together in one place. 







Tranquil Beauty Wellness ini lebih di khususkan untuk treatment. Jadi, kalau mau potong rambut disini gak ada. Pilihan treatmentnya banyak banget, dari mulai facial, massage, hair treatment, dll. Untuk mencari alamatnya juga tidak susah, lokasinya ada di ruko pinggir jalan. Ketika aku memasuki tempatnya aku langsung suka. Therapist yang menyambutku juga ramah-ramah sekali. Aku melihat pilihan treatmentnya dan ada banyak banget, tinggal pilih. 





Aku melakukan Facial Brightness terlebih dahulu. Jujur, aku tidak pernah facial sebelumnya karena takut sakit ketika ekstrasi atau pembersihan komedo. Tahap Facial Brightness ini cukup banyak dan memakan waktu sekitar 1 jam lebih. Dari mulai tahap cleansing, masker, scrub, ekstrasi, HF, massage. Aku juga mau cerita sedikit. Waktu itu aku pernah ke salah satu salon di Jakarta Selatan, aku datangnya memang terlalu sore, sedangkan salon biasanya close order jam 7 malam. Therapistnya terlihat sekali melayani aku dengan terburu-buru karena mungkin takut kemaleman. Nah, ternyata di Tranquil Beauty Wellness ini tidak seperti itu. Therapistnya tidak terburu-buru karna sudah malam. Salut deh sama pelayannya. Therapistnya bilang mereka di training tidak boleh terburu-buru ketika melayani customer. Sesuai standarnya saja. 





Mbak yang melayani aku untuk Facial Brightness bernama Mbak Tiara. Mbak Tiara ramah dan teliti. Aku banyak nanya juga tetap dijawab dengan ramah. Dia menjelaskan satu-satu tahap Facial Brightnessnya. Saranku ketika ingin melakukan treatment ini, tidak usah menggunakan makeup sama sekali. Karena nanti semua makeup akan dihapus terlebih dahulu untuk hasil yang maksimal. Ruangan yang aku gunakan juga sangat nyaman. Dinding di dominasi dengan warna merah muda, cerah, dan wangi. Alunan musik pelan dimainkan untuk membuatku bertambah rileks. Produk yang digunakan juga herbal dari tumbuhan dan di impor dari German, aku lupa nama brandnya, maaf ya..


Hair spanya juga include massage loh, mantap! :)


Karena rambutku sudah lama tidak melakukan perawatan, aku memutuskan untuk melakukan treatment Hair Spa. Produk yang dipakai adalah L'oreal. Oh ya, Tranquil Beauty Wellness ini punya tiga lantai dengan fungsi yang berbeda-beda. Untuk facial, di lantai dua sedangkan hair spa di lantai satu. Pertama-tama rambutku di cuci terlebih dahulu sembari di massage, enak banget rasanya. Therapist yang melayani aku untuk Hair Spa bernama Mbak Ismi. Mbak Ismi ini enak sekali di ajak ngobrol. Aku tanya, nanti aku akan di blow variasi atau hanya blow dry saja. Mbak Ismi bilang dikeringkan saja. Nah, aku minta dia blow poni aku karena rambutku itu jelek banget kalau hanya dikeringkan saja. Kekurangan Mbak Ismi, dia tidak bisa blow rambut. Lalu aku minta catok sajalah, karena aku tidak bisa keluar dalam keadaan rambut super ngembang. Aku request catoknya ke dalam agar rambutku tidak lurus kaya sapu lidi gitu, dan dia juga tidak bisa memenuhi keinginanku. Hasilnya rambutku lurus jegreg kaya sapu lidi. 




Kak Metta sudah menjelaskan bahwa mereka fokusnya lebih ke treatment dan mohon maaf jika ada kekurangan. 

Terlepas dari kekurangannya, aku bisa bilang Tranquil Beauty Wellness ini adalah salon dengan tempat ternyaman menurutku. Benar-benar mengutamakan kenyamanan dan privasi. Bisa dilihat dari foto-foto yang aku lampirkan, menyenangkan kan dekornya? Bikin betah dan ingin kembali lagi dan lagi. Terimakasih untuk Kak Metta untuk kesempatannya. Terimakasih juga untuk Mbak Tiara dan Mbak Ismi yang sangat menyenangkan :)


PRICELIST










Yuk dateng ke Tranquil Wellness and Beauty, ini alamatnya ya :)

Komplek Griya Inti Sentosa, Jalan Griya Agung Blok N3 No. 47 -48, Sunter. 

Temen-temen juga bisa lihat vlog ketika aku treatment di Tranquil Wellness and Beauty disini ya :)




nikenrose@yahoo.com












Halo temen-temen,

Di zaman modern ini banyak perempuan yang gemar menggunakan makeup. Ada yang ingin menonjolkan bagian mata, wajah, bahkan alis. Bentuk alis dapat mempengaruhi karakter wajah. Bentuk alis yang rapi dan tepat bisa menutupi kekurangan wajah seperti wajah bulat dan besar.

Kali ini aku mau review produk eyebrow yang aku lagi suka, Empro Triangular Brow shade E4 Blonde. Pilihan warna produk ini sebenernya banyak, dari hitam sampai warna blonde seperti punyaku.



Klaim:
  • Improved formulation
  • Unique lead design
  • Long lasting
  • No re-sharpening
  • Vitamin enriched
  • 100% natural ingredients
  • 3 different colour tones
  • Able to draw 5 different shades for various styles


Packaging produk ini berwarna putih dengan bahan plastik. Ditengah produknya ada tulisan merk dan dibelakangnya info shade. Produk ini mempunyai dua sisi, yaitu isi dan sisi satunya adalah spooile brush. Seperti nama produknya, pensil alis ini berbentuk segitiga. Bagian ujung yang kecil digunakan untuk membingkai alis sedangkan bagian lebarnya digunakan untuk mengisi alis. Packagingnya sangat simple, tidak terkesan mewah atau mahal seperti harganya.



Model pensil alis ini adalah automatic brow pencil, jadi tidak perlu menyerut jika produknya habis, tinggal diputar saja seperti temen-temen memutar lipstik. Jujur sih aku lebih suka model yang seperti ini. Malas rasanya kalau menyerut, kotor, dan boros. Tekstur produk ini tidak creamy ya, jadi ketika diulas jangan takut ketebelan. Warna sih pigmented, tapi tidak creamy dan tidak langsung keluar warnanya. Aku lebih suka pensil alis yang seperti ini, jadi tidak takut ketebelan.



Poin plus lain adalah produk ini menggunakan bahan natural, sehingga tidak akan merusak rambut alis aku. Terdapat juga vitamin yang dapat meningkatkan kekuatan akar rambut alisku. Tapi eh tapi, setelah aku coba, tetap saja bulu alisku rontok. Mungkin aku yang terlalu menekan produknya terlalu keras? Klaimnya di aku tidak berfungsi sih, tetep rontok :( Warna yang aku pilih adalah Blonde. Kenapa aku pilih warna itu padahal rambut aku gak ada blondenya sama sekali? Pingin nyobain yang beda aja. Selama ini pensil alisku selalu berwarna coklat, pingin coba yang bisa membuat alisku lebih cetar.



Warna Blonde ini ternyata tidak seterang yang aku bayangkan. Aku suka sekali hasilnya ketika sudah aku aplikasikan di alisku. BA di Empro bilang warnanya tidak akan cocok di aku karena terlalu terang. Tapi hasilnya aku suka-suka saja, tergantung kepercayaan diri masing-masing ya. Kalau PD menggunakan warna terang ya kenapa tidak. 

Produk ini juga ada refillnya loh, jadi kalau Empro Triangular Brow Pencil kamu habis, kamu tidak perlu beli full sizenya, bisa beli refillnya saja dengan harga Rp. 130 ribu.

Sebelum

Sesudah


Overall sih aku suka banget sama Empro Triangular Brow Pencil ini. Dari segi tekstur, warna, multifungsi, sudah ada spoolie brushnya juga. Aku kurang suka dengan packagingnya, menurutku rasanya kurang bagus mengingat harganya yang cukup mahal menurutku. Selebihnya sih cinta banget deh, pensil alis ini yang aku lagi pake akhir-akhir ini.  


Harga:
Full size - Rp. 230 ribu
Refill - Rp. 130 ribu

Temen-temen bisa beli di:
Kota Kasablanka LG-39

Jl. Casablanca Raya Cav. 88, Jakarta Selatan 12870
HP: 0812-882-99911, Tel: (021) 2948-8700


Central Park Mall Central Park Mall LG-150

Jl. Letjen S. Parman, Kav 28, Jakarta Barat, Indonesia.
Tel: (+62) 021 5698 5311, Tel (M): (+62) 858 1313 1133




nikenrose@yahoo.com





Halo temen-temen,

Fungsi kaki sebagai alat gerak manusia sangatlah penting, kemanapun temen-temen berjalan pasti menggunakan kaki. Kaki juga termasuk bagian tubuh yang memberi tampilan menarik pada seorang wanita. Karena itu, kaki harus dirawat dengan baik agar terjaga keindahannya. Aku akan memberikan rahasia perawatan kakiku.

Aku akan memperkenalkan serangkaian produk terbaru dari Guardian, yaitu Foot Care Series. Dalam rangkaian Foot Care Series, terdapat 3 macam produk, yaitu:

  • Guardian Foot Spray
  • Guardian Foot Scrub
  • Guardian Foot Cream
Jujur, aku adalah tipe orang yang lumayan malas merawat kaki. Tapi, sekarang aku sadar bahwa merawat kaki tidak kalah penting dengan merawat wajah atau bagian tubuh lain. Semua bagian tubuh sama pentingnya dan harus dirawat dengan benar. Untunglah, Guardian mengeluarkan rangkaian produk terbaru yang sangat bermanfaat untuk kesehatan kakiku.


GUARDIAN FOOT SPRAY




Aku mendapatkan Guardian Foot Spray dengan wangi fresh peppermint with green tea extract & tea tree oil. Packagingnya terbuat dari plastik berwarna putih. Tenang, plastiknya kuat kok, aku pernah tidak sengaja menjatuhkan produk ini tapi tidak pecah atau bocor. Ukurannya 60 ml, pas sekali untuk aku bawa kemana-mana. Sekarang, Guardian Foot Spray ini adalah salah satu barang wajib yang aku harus bawa ketika aku pergi. Karena ukurannya yang pas, foot spray ini bisa aku letakan di pouch makeup ku. Kenapa wajib? Aku tidak tahu kapan aku merasa kakiku tidak fresh atau mengeluarkan bau tidak sedap, atau mungkin ketika kakiku kehujanan atau basah sedangkan aku menggunakan sepatu. Sangat amat tidak nyaman bukan? Guardian Foot Spray ini solusinya. Tinggal semprot, kaki kembali fresh deh.



Claim:

Produk perawatan kaki yang membantu menyegarkan dan mengurangi bau tidak sedap pada kaki. Mengandung Green Tea extract dan aroma peppermint segar yang memberikan sensasi dingin di kulit. 

Cara Pakai:
Semprotkan Foot Spray pada kaki lembab setelah menggunakan sepatu atau setelah beraktifitas. Dapat digunakan setiap hari.



Ketika aku mengaplikasikan foot spray ini ke kakiku, yang aku rasakan pertama adalah wangi dan dingin. Wanginya bener-bener campuran peppermint dan green tea, sangat menyegarkan. Rasanya juga cooling, bikin kaki adem dan rileks banget. Aku beneran langsung jatuh cinta sama foot spray ini, harganya juga murah loh. Baca sampai akhir ya untuk tahu harganya, aku cantumin di bawah :)


GUARDIAN FOOT SCRUB



Buat temen-temen yang kakinya banyak terdapat sel kulit mati atau bahasa gaulnya 'daki', bisa menggunakan Guardian Foot Scrub untuk menghilangkannya. Untuk foot scrub, aku mendapatkan yang wangi fresh peppermint.



Claim:
Produk perawatan kaki dengan scrub lembut yang membantu memanjakan dan melembabkan kulit, membuatnya terasa lebih halus dengan aroma peppermint yang segar. Gunakan 2x seminggu. 

Cara Pakai:
Usapkan pada seluruh kaki yang telah dibasahi dengan air, gosok dengan lembut dan bersihkan dengan air.



Packaging foot scrub ini berbentuk tube dengan ukuran 60gr. Didominasi oleh warna biru dan hijau, pilihan warna yang tepat untuk memanjakan mata. Semua produk Foot Care Series dari Guardian ini ukurannya pas untuk dibawa berpergian, tidak membuat tas menjadi berat. Guardian pengertian sekali ya :)



Foot scrub ini berfungsi untuk mengangkat sel-sel kulit mati, dapat menghaluskan kulit yang kasar dan kering. Aku suka sebal sama scrub yang butirannya besar, itu akan menyakiti kulitku. Guardian Foot Scrub butirannya kecil dan halus, sehingga tidak akan menyakiti kulit. Meskipun warna awalnya biru, ketika sudah di aplikasikan di kaki warnanya berubah kok menjadi putih, langsung mengangkat kotoran dan sel kulit mati yang terdapat di kaki.

Yang aku rasakan setelah menggunakan Guardian Foot Scrub adalah kakiku menjadi lebih lembut dan cerah. Aku memang jorok, jarang banget yang namanya scrub kaki, kotoranku terangkat setelah menggunakan produk ini. Ditambah wanginya yang sangat relaksing, aku pasti beli lagi kalau punyaku yang ini sudah habis.


GUARDIAN FOOT CREAM




Kaki juga membutuhkan asupan vitamin dan nutrisi loh. Guardian punya produk yang bisa menutrisi dan melembabkan kaki kita. Setelah tadi kaki di scrub menggunakan produk Guardian Foot Scrub, untuk finishingnya, gunakan Guardian Foot Cream agar kaki tetap lembab dan halus. Beda dengan kedua produk diatas, untuk produk ini aku mendapatkan wangi Olive Butter. Wanginya tidak kalah dengan kedua produk yang sudah aku bahas, wangi foot cream ini lebih soft dan relaxing.



Claim:
Krim kaki yang diformulasikan untuk menutrisi dan melembabkan kaki. Kandungan olive butter membantu melembutkan kulit. 

Cara Pakai:
Oleskan secara merata pada kaki yang telah dikeringkan, pijat dengan lembut sampai meresap. Gunakan secara teratur untuk hasil terbaik.




Tekstur produk ini adalah cream berwarna putih dan halus. Ketika di aplikasikan tidak lengket sama sekali, cepat meresap, dan wanginya sangat amat menenangkan. Kadang, ketika tanganku lagi kering aku gunakan produk ini sebagai hand cream, hahahaha, multifungsi kan. Kandungan olive oilnya membuat kakiku menjadi halus.

Pemakaian Guardian Foot Scrub. Tidak menyakiti kulit dan wangi banget.


Aku menggunakan Guardian Foot Scrub & Foot Cream di kaki sebelah kanan. Kaki kiriku tidak sebersih kaki kananku.


Perawatan kaki tidak harus ke salon, di rumah pun bisa bersama Guardian Foot Care Series.


Sudah tau kan rahasia perawatan kakiku? Ini dia list harganya..



  Murah kan? Kemarin aku lihat ada diskon untuk pembelian sepaket Foot Care Series ini. Tunggu apalagi? Buruan beli di Guardian terdekat! ^^

Twitter - guardianid
Instagram - guardianindonesia
Facebook - GuardianIndo




nikenrose@yahoo.com



Powered by Blogger.