Selama ini aku agak kurang cocok menggunakan skincare dari Korea, setelah mencoba produk It's Skin yang bernama It's Skin Power 10 Formula - VC Effector dan It's Skin Hylaluronic Acid Moisture Serum sampai habis, aku ngerasa cocok dan cukup berhasil melembabkan kulit aku yang meradang ini. FYI, kulitku ini complicated banget, pernah oily, tapi sekarang kering banget sampai ada beberapa spot di mukaku yang merah meradang dan mengelupas. It's horrible!

It's Skin akhirnya sudah tersedia di Indonesia dan bisa ditemukan di Lotte Avenue dan Gandaria City Mall. It's Skin terpilih sebagai salah satu Korean Brand yang masuk ke Indonesia karena produknya yang cocok dengan iklim di Indonesia. That's why aku cocok banget sama produk It's Skin! Sekarang, aku akan review rangkaian produk It's Skin Hydra Routine.

Fitur khusus yang ada dalam rangkaian It's Skin Hydra Routine adalah HYALPLEX 7TM, adalah 7 tipe Hyaluronic Acid Complex yang dikembangkan sebagai zat utama untuk seri It's Skin Hydra Routine.



Apa fungsi Hyaluronic Acid?
- Memainkan peranan penting dalam kelembapan kulit
Ada di jaringan subkutan, sehingga berperan penting dalam kelembaban kulit
- Dapat menarik uap air hingga 1000 kali beratnya
- Membantu menjaga kelembaban di kulit selama berjam-jam

Rangkaian produk It's Skin Hydra Routine ini no fragrance ya. Alih-alih wewangian sintetis, aroma It's Skin Hydra Routine dari minyak herbal alami seperti minyak daun rosemary, minyak bergamot, minyak peppermint dan Minyak Daun Eucalyptus Globulus digunakan untuk memberikan aroma yang nyaman yang tidak mengiritasi kulit.


Hydra Routine Wakening Toner



Packaging

Produk ini memiliki kemasan botol tapi berbentuk kotak, di dominasi dengan warna putih dan pink (super cute!), isinya 200 ml. Cukup besar dibanding dengan toner lainnya yang biasa isinya 135/150 ml. Bahan botolnya terbuat dari plastik tebal dan kuat, pernah sekali jatuh dan gak kenapa-kenapa.

Texture & Scent

It's Skin Hydra Routine Wakening Toner ini memiliki tekstur seperti air pada umumnya, berwarna bening, ringan, dan tidak memiliki bau yang mengganggu.

Conclusion

Toner ini benar-benar bekerja di kulitku. Aku gak tau kenapa, tapi setelah aku pakai satu layer saja, wajahku langsung terlihat glowing. Pemakaian toner ini bisa menggunakan kapas maupun tangan. Kalau aku biasanya menggunakan kapas, karena walaupun aku sudah cuci tangan, aku masih merasa parno kalau tanganku belum bersih, apalagi setelah kulit wajahku kering sampai meradang seperti ini. Aku definetly bakal beli lagi kalau habis, suka banget sama produk ini!

Harga

268.000 bisa beli disini ya

Hydra Routine Moisturizer



Packaging

Untuk packaging, moisturizer ini hampir sama dengan tonernya. Bedanya, di toner kamu masih bisa melihat isinya karena sedikit transparan packagingnya, tapi untuk moisturizernya tidak transparan, jadi kalian tidak bisa melihat isinya dari luar. Ukuran moisturizernya adalah 150 ml.

Texture & Scent

Hydra Routine Moisturizer memiliki tekstur krim berwarna putih, seperti pelembap pada umumnya. Semua rangkaian Hydra Routine ini tidak memiliki wangi yang menyengat, bisa dibilang sangat soft, membuat aku rileks.

Conclusion

Ini adalah moisturizer pertama yang aku aplikasikan setelah menggunakan toner. Sangat nyaman, cepat meresap, dan yang paling penting adalah, produk ini membuat kulitku kembali calm, melembapkan. Aku benar-benar jatuh cinta sama rangkaian produk ini!

Harga

278.000 bisa beli disini ya

Hydra Routine Lively Cream



Packaging

Sebenarnya, untuk produk full size yang aku dapatkan hanya toner dan moisturizernya saja. Aku dapat 3 free bonus, salah satunya adalah Hydra Routine Lively Cream, sekalian aja aku review ya. Bentuknya jar, dominan warna pink lagi (I LOVE PINK). Tapi ketika aku liat produk, yang aku liat pertama itu emang packaging loh gak tau kenapa hahaha.

Texture & Scent

Kiri Moisturizer, Kanan Lively Cream


Yang membedakan Lively Cream dan moisturizernya adalah teksturnya, untuk Lively Cream ini teksturnya terasa lebih kental.

Conclusion

Setelah menggunakan moisturizer, aku menggunakan Lively Cream ini dan hasilnya waaaw, ketika aku bangun keesokannya, kulit wajahku jadi kenyal, jauh lebih lembap, dan terasa glowing. Aku jatuh cinta sama brand ini.

Harga full size

358.000 bisa beli disini ya






It's Skin
Offline stores di Gandaria City Mall & Lotte Avenue Mall









Powered by Blogger.