Review: Return To Sender (2015) Bahasa Indonesia

1 Comments


AWAS SPOILER

Salahnya saya nonton film ini adalah dengan melihat trailernya terlebih dahulu. Karena saya sudah bisa mengambil kesimpulan untuk keseluruhan ceritanya hanya dengan melihat trailer tersebut. Seharusnya sih trailer itu dibuat untuk membuat penonton penasaran akan filmnya ya, tapi banyak juga yang justru malah memperlihatkan inti cerita di trailer. Ingat akting gila Rosamund Pike tahun lalu di film Gone Girl? Karakter dia di film ini masih sama, tapi dengan kualitas yang berbeda. Maksud saya, di film ini Rosamund Pike memang sudah berhasil memerankan karakternya, tapi karena naskah, cerita, dan eksekusi yang lemah, saya berpikir tidak seharusnya Rosamund Pike bermain di film ini. 

Becerita tentang seorang perawat yang bernama Miranda (Rosamund Pike) yang mempunyai rencana kencan buta dengan seorang pria yang bernama Kevin (Billy Slaughter). Ketika Miranda sedang menunggu kedatangan Kevin, ada seorang pria yang datang yang dikira Miranda adalah Kevin. Lelaki tersebut memerkosa Miranda lalu kemudian masuk penjara. Dengan kejadian tersebut, Miranda berniat untuk melakukan pembalasan.



Seharusnya film ini akan menjadi film thriller dengan tema rape-revenge yang bagus sih. Tapi malah menjadi thriller murahan yang norak. Karakter Miranda yang harusnya jauh lebih kelam dengan kejadian yang menimpanya, malah dibuat berlama-lama dengan permainan murahan Miranda terhadap William. Trauma yang dihadapi Miranda pun tidak terlalu kuat untuk menjadikan dirinya psikopat yang ingin membalaskan dendam. Mungkin ada beberapa penonton yang mengira bahwa Miranda akan memberi kesempatan kedua untuk William. Tapi penonton juga tidak bisa dibodohi seperti itu, saya pun tau itu hanya permainan Miranda untuk balas dendam di akhir. Tapi sutradara terlalu berlama-lama bermain dengan hal-hal seperti itu. Mungkin niatnya menjadi misteri apa sih yang sedang terjadi, tapi sayangnya gagal, malah membuat saya berpikir buang-buang waktu saja.



Menurut saya para pemainnya yang menyelamatkan film ini. Akting dari Rosamund Pike yang memang pas sekali untuk peran seperti ini, tidak lupa juga dengan Shiloh Fernandez yang terlihat 'kacau' dalam artian yang bagus, ganteng banget juga disini (tetep yes). Tapi kalau untuk filmnya, saya bisa bilang tidak bagus. Tapi cukup menghiburlah untuk film tema rape-revenge seperti ini.

Selamat menonton!





You may also like

1 comment:


  1. How to recover lost partition as soon as possible? My friends say MiniTool Power Data Recovery free edition is very useful and it is free.

    ReplyDelete

Powered by Blogger.