[REVIEW] EMPRO TRIANGULAR BROW PENCIL E4 BLONDE BAHASA INDONESIA

4 Comments



Halo temen-temen,

Di zaman modern ini banyak perempuan yang gemar menggunakan makeup. Ada yang ingin menonjolkan bagian mata, wajah, bahkan alis. Bentuk alis dapat mempengaruhi karakter wajah. Bentuk alis yang rapi dan tepat bisa menutupi kekurangan wajah seperti wajah bulat dan besar.

Kali ini aku mau review produk eyebrow yang aku lagi suka, Empro Triangular Brow shade E4 Blonde. Pilihan warna produk ini sebenernya banyak, dari hitam sampai warna blonde seperti punyaku.



Klaim:
  • Improved formulation
  • Unique lead design
  • Long lasting
  • No re-sharpening
  • Vitamin enriched
  • 100% natural ingredients
  • 3 different colour tones
  • Able to draw 5 different shades for various styles


Packaging produk ini berwarna putih dengan bahan plastik. Ditengah produknya ada tulisan merk dan dibelakangnya info shade. Produk ini mempunyai dua sisi, yaitu isi dan sisi satunya adalah spooile brush. Seperti nama produknya, pensil alis ini berbentuk segitiga. Bagian ujung yang kecil digunakan untuk membingkai alis sedangkan bagian lebarnya digunakan untuk mengisi alis. Packagingnya sangat simple, tidak terkesan mewah atau mahal seperti harganya.



Model pensil alis ini adalah automatic brow pencil, jadi tidak perlu menyerut jika produknya habis, tinggal diputar saja seperti temen-temen memutar lipstik. Jujur sih aku lebih suka model yang seperti ini. Malas rasanya kalau menyerut, kotor, dan boros. Tekstur produk ini tidak creamy ya, jadi ketika diulas jangan takut ketebelan. Warna sih pigmented, tapi tidak creamy dan tidak langsung keluar warnanya. Aku lebih suka pensil alis yang seperti ini, jadi tidak takut ketebelan.



Poin plus lain adalah produk ini menggunakan bahan natural, sehingga tidak akan merusak rambut alis aku. Terdapat juga vitamin yang dapat meningkatkan kekuatan akar rambut alisku. Tapi eh tapi, setelah aku coba, tetap saja bulu alisku rontok. Mungkin aku yang terlalu menekan produknya terlalu keras? Klaimnya di aku tidak berfungsi sih, tetep rontok :( Warna yang aku pilih adalah Blonde. Kenapa aku pilih warna itu padahal rambut aku gak ada blondenya sama sekali? Pingin nyobain yang beda aja. Selama ini pensil alisku selalu berwarna coklat, pingin coba yang bisa membuat alisku lebih cetar.



Warna Blonde ini ternyata tidak seterang yang aku bayangkan. Aku suka sekali hasilnya ketika sudah aku aplikasikan di alisku. BA di Empro bilang warnanya tidak akan cocok di aku karena terlalu terang. Tapi hasilnya aku suka-suka saja, tergantung kepercayaan diri masing-masing ya. Kalau PD menggunakan warna terang ya kenapa tidak. 

Produk ini juga ada refillnya loh, jadi kalau Empro Triangular Brow Pencil kamu habis, kamu tidak perlu beli full sizenya, bisa beli refillnya saja dengan harga Rp. 130 ribu.

Sebelum

Sesudah


Overall sih aku suka banget sama Empro Triangular Brow Pencil ini. Dari segi tekstur, warna, multifungsi, sudah ada spoolie brushnya juga. Aku kurang suka dengan packagingnya, menurutku rasanya kurang bagus mengingat harganya yang cukup mahal menurutku. Selebihnya sih cinta banget deh, pensil alis ini yang aku lagi pake akhir-akhir ini.  


Harga:
Full size - Rp. 230 ribu
Refill - Rp. 130 ribu

Temen-temen bisa beli di:
Kota Kasablanka LG-39

Jl. Casablanca Raya Cav. 88, Jakarta Selatan 12870
HP: 0812-882-99911, Tel: (021) 2948-8700


Central Park Mall Central Park Mall LG-150

Jl. Letjen S. Parman, Kav 28, Jakarta Barat, Indonesia.
Tel: (+62) 021 5698 5311, Tel (M): (+62) 858 1313 1133




nikenrose@yahoo.com





You may also like

4 comments:

  1. Aku suka banget sama eyebrow yang tinggal puter gitu hehehe. Cuma ini harganya kok bikin patah hati sih :(

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bikin kantong bolong :((

      Refillnya aja mihil :')

      Delete
  2. tertarik banget liat review soal si empro, tapi begitu share harga kok bikin mikir2 hmm :(

    edithyastika.blogspot.co.id

    ReplyDelete

Powered by Blogger.